Baraja, Martini La (2021) PENGARUH PELAPISAN BENIH MENGGUNAKAN JAMUR TRICHODERMA TERHADAP VIABILITAS BENIH JAGUNG (Zea mays L). Sarjana thesis, Universitas Khairun.
Text
COVER.pdf - Published Version Download (90kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf - Published Version Download (88kB) |
|
Text
BAB I.pdf - Published Version Download (87kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (299kB) |
Abstract
Jagung merupakan salah satu tanaman palawija (tanaman pangan non padi). Komoditi ini merupakan sumber karbohidrat yang penting sehingga menjadi pangan alternatif yang baik selain beras. Pelapisan benih dapat melindungi benih dari hama dan penyakit yang menyerang benih di awal fase pertumbuhan, sehingga pertumbuhan tanaman tidak terganggu dan dapat bertahan sampai pada fase akhir. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui viabilitas benih jagung dengan perlakuan pelapisan benih Trichoderma dan untuk mengetahui konsentrasi terbaik pelapisan benih Thrichoderma terhadap viabilitas benih jagung. Penelitian ini menggunakan rancangan Acak lengkap (RAL) yang terdiri dari 5 perlakuan yang terdiri dari Bt0 (tanpa Trichoderma), Bt1 (5 gram Trichoderma), Bt2 (10 gram Trichoderma), Bt3 (15 Gram Trichoderma), dan Bt4 (20 gram Trichoderma) yang diulangi sebanyak 4 kali. Parameter pengamatan dari penelitian ini yaitu Kecambah Normal, Daya Kecambah, Potensi Tumbuh Maksimum, Keserempakan Tumbuh dan Indeks Vigor. Data pengamatan dianalisis dengan Analisis Of Varian (Anova), bila terdapat perlakuan yang berbeda nyata makan dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil (BNT 0.05). Hasil penelitian menunjukan bahwa perlakuan dengan menggunakan jamur Trichoderma berpengaruh nyata kecambah normal, daya kecambah, potensi tumbuh maksimum, keserempakan tumbuh dan indeks vigor. Perlakuan pelapisan benihdengan jamur Trichoderma berpengaruh terhadap viabilitas benih jagung dilihat dari hasil persentase kecambah normal (98%), daya kecambah (96.87 %), potensi tumbuh maksimum (97.5 %), keserempakan tumbuh (97.5 %) dan indeks vigor (96.25 %). Perlakuan pelapisan benih dengan jamur Trichoderma yang terbaik terdapat pada konsentrasi 5 gram, namun tidak berbeda nyata dengan perlakuan 10 gram, 15 gram dan 20 gram. Kata Kunci: Pelapisan Benih,, Trichoderma, Viabilitas.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas > Pertanian Agroteknologi Fakultas > Pertanian Agroteknologi Fakultas > Pertanian Agroteknologi |
Depositing User: | Yurni Naser |
Date Deposited: | 21 Mar 2023 05:15 |
Last Modified: | 21 Mar 2023 05:15 |
URI: | http://digilib.unkhair.ac.id/id/eprint/3034 |
Actions (login required)
View Item |