FAKTOR PENDORONG MOBILITAS SIRKULER PENDUDUK KOTA TERNATE KE JAILOLO

JONO, SUHARSINI (2019) FAKTOR PENDORONG MOBILITAS SIRKULER PENDUDUK KOTA TERNATE KE JAILOLO. Sarjana thesis, UNIVERSITAS KHAIRUN.

[thumbnail of CAFER.pdf] Text
CAFER.pdf - Published Version

Download (56kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (31kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf - Published Version

Download (107kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (41kB)

Abstract

Tiga faktor utama yang diteliti yakni faktor ekonomi, faktor sosial dan faktor transportasi, terdapat hasil bahwa faktor transportasi menunjukan hasil yang lebih tinggi dibandingkan dengan faktor ekonomi dan faktor sosial, dengan jumlah persentase 36% pada faktor transportasi hal ini menunjukan bahwa kemudahan dalam menemukan transportasi dan juga biaya yang cukup terjangkau mendorong penduduk Kota Ternate untuk melakukan mobilitas sirkuler ke Jailolo. Faktor ekonomi sebesar 34% dari 100% yang menunjukan bahwa sebesar 34% dari penduduk Kota Ternate melakukan mobilitas ke Jailolo karena mereka bekerja di Jailolo sehingga mereka melakukan mobilitas dengan tujuan untuk bekerja dan juga yang mendorong mereka untuk bekerja di sana adalah karena mudah untuk diterima bekerja dan upah kerja yang lebih besar. Faktor yang memiliki persentase terakhir adalah faktor sosial sebesar 30% yang menunjukan bahwa 30% dari penduduk Kota Ternate melakukan mobilitas karena merasa tertekan dengan keadaan lingkungan mereka dan ada juga yang merasa terganggu dengan kepadatan penduduk yang mulai terlihat di Kota Ternate dan penduduk Kota Ternate juga memiliki sanak keluarga yang menetap di Jailolo sehingga tujuan mereka ke sana adalah untuk mengunjungi keluarga mereka. Jadi dari ketiga faktor yang diteliti faktor yang paling mendorong terjadinya mobilitas sirkuler penduduk Kota Ternate ke Jailolo adalah yang pertama yaitu faktor transportasi, kemudian yang kedua adalah faktor ekonomi dan yang terakhir adalah faktor sosial. Kata Kunci: Faktor pendorong mobilitas, mobilitas penduduk

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Divisions: Fakultas > Pendidikan Geografi
Fakultas > Pendidikan Geografi
Fakultas > Pendidikan Geografi
Pendidikan Geografi
Depositing User: Unnamed user with username yurni
Date Deposited: 04 Mar 2025 01:24
Last Modified: 04 Mar 2025 01:24
URI: http://digilib.unkhair.ac.id/id/eprint/4525

Actions (login required)

View Item View Item