Utami, Sri (2024) PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING ( PBL ) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII-7 PADA MATERI SISTEM EKRESI DAN PEREDARAN DARAH PADA MANUSIA DI SMP NEGERI 4 KOTA TERNATE. Sarjana thesis, Universitas Khairun.
![]() |
Text
A. COVER.pdf - Published Version Download (98kB) |
![]() |
Text
D. ABSTRAK, ABSTRACT.pdf - Published Version Download (156kB) |
![]() |
Text
F. BAB 1.pdf - Published Version Download (162kB) |
![]() |
Text
K. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (161kB) |
Abstract
Pendidikan merupakan permulaan untuk meraih sesuatu yang berguna dengan ketentuan bahwa apa yang telah di berikan mesti diajarkan dengan cara secara moral dapat di pertanggung jawabkan,. Salah satu permasalahan yang dihadapi oleh siswa khususnya pada tingkat sekolah menengah pertama adalah sulitnya siswa menguasai suatu materi pelajaran yang diajarkan, upaya peningkatan penguasaan materi terus dilakukan oleh sekolah dan para guru yang antara lain dengan mengembangkan pradigma baru dan penerapan berbagai metode atau model pembelajaran secara bervariatif. Model Problem Based Learning merupakan sebuah model pembelajaran yang diawali dengan masalah yang ditemukan dalam suatu lingkungan pekerjaan untuk mengumpulkan dan mengintegrasikan pengetahuan yang baru yang dikembangkan oleh siswa secara mandiri. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) atau Classroom Action Research (CAR) adalah bentuk penelitian yang terjadi di dalam kelas berupa tindakan tertentu yang dilakukan untuk memperbaiki proses belajar mengajar guna meningkatkan hasil belajar yang lebih baik dari sebelumnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk Mengetahui penerapan Model Problem based Learning untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi sistem ekresi dan peredaran darah pada manusia kelas VIII SMP Negeri 4 kota Ternate”. Penerapan model problem based learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi IPA kelas VIII-7, hal ini dapat dilihat dari nilai yang diperoleh pada siklus 1 sebesar (19%) kategori kurang dan siklus Il mengalami kenaikan sebesar (96%) kategori baik sekali. Dapat disimpulkan bahwa hasil belajar siswa dalam pembelajaran dengan penerapan model Problem Based Learning pada materi sistem ekskresi dan peredaran darah pada manusia berada pada kategori baik sekali. Kata Kunci : Pendidikan, Sekolah, Model Problem based Learning (PBL), Penelitian Tindakan Kelas (PTK)
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QR Biologi Q Science > QR Biologi |
Divisions: | Fakultas > Pendidikan Biologi Pendidikan Biologi |
Depositing User: | Rini R. Thalib |
Date Deposited: | 05 May 2025 01:26 |
Last Modified: | 05 May 2025 01:26 |
URI: | http://digilib.unkhair.ac.id/id/eprint/4884 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |