JAINAL, ARIFANDI (2024) KEANEKARAGAMAN JENIS INSEKTA ORDO ORTHOPTERA DI ARBORETUM SASADU BIDADARI HALMAHERA BARAT. Sarjana thesis, UNIVERSITAS KHAIRUN.
Text (Cover)
1. KAVER.pdf - Published Version Download (69kB) |
|
Text (Abstrak)
6. RINGKASAN.pdf - Published Version Download (241kB) |
|
Text
8. BAB I.pdf - Published Version Download (95kB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
14. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version Download (158kB) |
Abstract
Arboretum merupakan kebun koleksi tumbuhan berupa tanaman pohon atau kayu�kayuan dan biasanya juga berupa tanaman hutan yang ada di Arboretum. Arboretum menjadi habitat berbagai satwa liar pemakan tumbuhan (fitofag) termasuk Ordo Orthoptera. Tujuan dari penelitian adalah mengidentifikasi jenis�jenis dan menghitung keanekaragaman serangga Ordo Orthoptera Arboretum Sasadu Bidadari Kabupaten Halmahera Barat. Pengambilan data dilakukan pada tiga stasiun berukuran 50 m X 50 m. Pemilihan lokasi stasiun secara sengaja (purposive) dengan mempertimbangkan tingkat keterbukaan vegetasi, yaitu vegetasi terbuka, cukup rapat, dan rapat. Data dianalisis untuk memperoleh informasi keanekaragaman jenis yang mencakup indeks keanekaragaman, indeks kemerataan, indeks kekayaan, dan indeks kesamaan jenis antar habitat. Hasil penelitian pada 3 tipe vegetasi di Arboretum Sasadu Bidadari, individu terbanyak didapatkan yaitu Austracris guttulosa 373 individu. Pada vegetasi rapat memiliki jumlah spesies terbanyak yaitu 6 famili 13 Spesies 660 individu. Berikutnya adalah vegatasi cukup rapat dengan 6 famili, 13 spesies 465 individu. Jumlah spesies paling sedikit yaitu vegetasi terbuka dengan ditemukan 5 famili 12 spesies 337 individu. Nilai indeks keanekargaman pada vegetasi Rapat 2,14, vegetasi cukup rapat 2,04 dan vegetasi terbuka 1,82. Indeks Kemerataan vegatasi rapat, 0,83, cukup rapat 0,80, vegatasi terbuka 0,71. Nilai tersebut hampir mendekati 1 menunjukan seluruh jenis memiliki kemerataan yang sama. Indek kekayaan vegetasi rapat 1,85 vegetasi cukup rapat 1,95 vegetasi terbuka 1,65 . Kesamaan spesies Ordo Orthoptera antar habitat di Arboretum Sasadu Bidadari pada tiga tipe vegetasi pada vegetasi cukup rapat dan vegetasi rapat memiliki nilai 1, vegetasi terbuka dan vegetasi cukup rapat 0.96, dan Vegetasi rapat dan terbuka 0,96 yang artinya dalam stasiun pengamatan ini terdapat banyak spesies yang sama
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci : Arboretum, Insekta, Keanekaragaman Jenis, Orthoptera, |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas > Pertanian Kehutanan Fakultas > Pertanian Kehutanan Fakultas > Pertanian Kehutanan |
Depositing User: | Rini R. THalib |
Date Deposited: | 06 Jun 2024 01:06 |
Last Modified: | 06 Jun 2024 01:06 |
URI: | http://digilib.unkhair.ac.id/id/eprint/3918 |
Actions (login required)
View Item |