ANALISIS BALANCE SCORECARD SEBAGAI ALAT UKUR PENILAIAN KINERJA DI UNIVERSITAS KHAIRUN TERNATE

Mahu, Rusna (2024) ANALISIS BALANCE SCORECARD SEBAGAI ALAT UKUR PENILAIAN KINERJA DI UNIVERSITAS KHAIRUN TERNATE. Sarjana thesis, Universitas Khairun.

[thumbnail of Caver.pdf] Text
Caver.pdf - Published Version

Download (436kB)
[thumbnail of Abstrak.pdf] Text
Abstrak.pdf - Published Version

Download (213kB)
[thumbnail of Bab 1 .pdf] Text
Bab 1 .pdf - Published Version

Download (442kB)
[thumbnail of Daftar Pustaka.pdf] Text
Daftar Pustaka.pdf - Published Version

Download (422kB)

Abstract

Rusna Mahu, 2024. Analisis Balance Scorecard Sebagai Alat Ukur Penilaian Kinerja di Universitas Khairun Ternate. Ketua Komisi : Dr. Suwito, SE., M.Si., Ak., CSRS., CSRA, Anggota Komisi : Kasim Sinen, S.E., M.Si. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penilaian kinerja di Universitas Khairun Ternate dengan menggunakan Balance Scorecard. Jumlah sampel penelitian ini adalah 230 orang yang terdiri dari tenaga pendidik 87 orang, tenaga kependidikan 44 orang dan mahasiswa 99 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah kuesioner, dokumentasi dan studi pustaka. Teknik analisis data yang digunakan adalah metode teknik random sampling. Metode analisis data dari penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif, dimana peneliti mengumpulkan data keuangan dan nonkeuangan, menganalisis, dan kemudian mengambil ringkasan. Hasil analisis data menunjukan kinerja Universitas Khairun Ternate sebagai berikut: (1.) perspektif keuangan tahun 2021, kinerja keuangan dinilai ekonomis, sangat efektif, dan cukup efisien. Ditahun 2022, kinerja keuangan dinilai ekonomis, sangat efektif, dan cukup efisien. Sedangkan pada tahun 2023, kinerja keuangan dinilai ekonomis, sangat efektif, dan efisien. (2.) Perspektif pelanggan pada dimensi tangibility berada dalam kategori puas, reliability dalam kategori sangat puas, responsiveness dalam kategori puas, assurance dalam kategori sangat puas, dan empathy dalam kategori sangat puas. (3.) Perspektif bisnis internal menunjukkan kinerja yang baik. Dan (4.) Perspektif pembelajaran dan pertumbuhan menunjukkan kinerja yang sangat baik. Kata Kunci: Pengukuran Kinerja, Perspektif Keuangan, Perspektif Pelanggan, Perspektif Bisnis Pembelajaran dan Pertumbuhan. Internal,

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas > Ekonomi Akuntansi Dan Bisnis
Fakultas > Ekonomi Akuntansi Dan Bisnis
Fakultas > Ekonomi Akuntansi Dan Bisnis
Depositing User: Rini R. Thalib
Date Deposited: 29 Apr 2025 04:43
Last Modified: 29 Apr 2025 04:43
URI: http://digilib.unkhair.ac.id/id/eprint/4760

Actions (login required)

View Item View Item