ANALISIS INTENSITAS GEMPA BUMI BERDASARKAN PGA DAN PGV TAHUN 2015-2024 DI KECAMATAN JAILOLO KABUPATEN HALMAHERA BARAT

SELAYAR, SULHAN AZMI A. (2024) ANALISIS INTENSITAS GEMPA BUMI BERDASARKAN PGA DAN PGV TAHUN 2015-2024 DI KECAMATAN JAILOLO KABUPATEN HALMAHERA BARAT. Sarjana thesis, Universitas Khairun.

[thumbnail of A. COVER.pdf] Text
A. COVER.pdf - Published Version

Download (28kB)
[thumbnail of C. ABSTRAK.pdf] Text
C. ABSTRAK.pdf - Published Version

Download (188kB)
[thumbnail of E. BAB I.pdf] Text
E. BAB I.pdf - Published Version

Download (414kB)
[thumbnail of J. DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
J. DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (197kB)

Abstract

Kecamatan Jailolo merupakan salah satu wilayah yang rawan terjadi gempa bumi disebabkan Kecamatan Jailolo termasuk ke dalam klasifikasi aktivitas tektonik yang sangat aktif. Tujuan penelitian untuk mengetahui penyebaran intensitas gempa bumi, Peak Ground Acceleration (PGA) dan Peak Ground Velocity (PGV). Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif. Hasil menunjukan nilai intensitas gempa bumi Kecamatan Jailolo terdapat 2 kelas dengan luas total area 279,99 km². Pada kelas 1 skala I-II (MMI) berwarna hijau tua mempunyai nilai intensitas 0,89 kategori tidak dirasakan luas area 126,67 km² dengan nilai presentase 45,24% terdapat pada Desa Porniti, Matui, Pateng, Saria, Payo, Bobanehena, Buku Maadu, Ulo, Huku-Huku Kie, Idamdehe Gamsungi, Bobo dan kelas 2, III-V (MMI) berwana hijau mudah memiliki nilai intensitas sekitar 8,05 kategori dirasakan dengan luas area 153,31 km² nilai persentase 54,75% terdapat pada Desa Akediri, Acango, Tedeng, Jalan baru. Nilai PGA terdapat 2 kelas dengan luas total area 279,92 km, untuk kelas 1 berwarna hijau tua memiliki nilai PGA 1,10 gal luas area 219,37 km dengan presentase 78,36% terdapat pada Desa Acango, Akediri, Tedeng, Pornity, Buku Matiti, Saria, Pateng, Bobo, Bobo Jiko dan kelas 2 berwarna hijau muda mempunyai nilai PGA 39,23 gal untuk luas area 60,55 km persentase 21,63% terdapat pada Desa Soakonora, Todowongi, Hate Bicara, Toboso, Gama Lamo. Nilai PGV terdapat 2 kelas dengan luas total area 279,95 km, untuk kelas 1 berwarna hijau tua memiliki nilai PGV 0,63 cm/s luas area 211,73 km dengan presentase 75,63% terdapat pada Desa Idam Dehe, Matui, Guaria, Tauro, Buku Maadu, Buku Bualawa, Ulo, Lolory, Huku-Huku Kie, Galala, Payo, Bobanehena, Guaimaadu dan kelas 2 berwarna hijau muda mempunyai nilai PGV 17,69 cm/s untuk luas area 68,22 km persentase 24,36% terdapat pada Desa Gufasa, Jalan Baru, Gamtala, Idamdehe Gamsungi, Marimabati. Kata Kunci: Intensitas, PGA, PGV, Kecamatan Jailolo

Item Type: Thesis (Sarjana)
Subjects: Q Science > QE Geology
Q Science > QE Geology
Divisions: Fakultas > Pendidikan Geografi
Fakultas > Pendidikan Geografi
Fakultas > Pendidikan Geografi
Pendidikan Geografi
Depositing User: Unnamed user with username yurni
Date Deposited: 19 Sep 2025 00:32
Last Modified: 19 Sep 2025 00:32
URI: http://digilib.unkhair.ac.id/id/eprint/5397

Actions (login required)

View Item View Item